Jumat, 08 Januari 2010

Profile Pengurus TPA Al-Akhyar


Penanggung Jawab TPA
Ust. H. Abdul Rokib
Ust. H. Abdul Rokib adalah pimpinan Pesantren & Masjid Al-Akhyar. Pendidikan di Aliyah Yusufiyah Lubang Buaya, Pondok Pesantren Darut Tauhid & Ribat Tarim Hadramaut Yaman.

Sekarang aktif sebagai pimpinan Pesantren Al-Akhyar yang menyelengarakan pendidikan tradisionil kitab-kitab kuning, Maulid Rosul, Majlis Taklim & Pengajian Mahabatur Rosul pimpinan Habib Hamid Alkaf .


Ust. Abdul Rahman S.Ag

Aktif dibidang pendidikan. Mengajar di MI AL-Ishlah Jatiranggon Bekasi, Juga pengajar di SDN Jatikarya. Profesi lainya sebagai Pegawai Negri Sipil di Diknas sebagai Pengajar.
Pendidikan formil diperoleh di MI Darul Abror kemudian melanjutkan ke Pesantren As-Syafi’iyah pimpinan K.H Abdullah Syafi’i Jatiwaringin sampai tamat Aliyah. Gelar sarjana diperolah di IPRIJA Jakarta
Pendidikan non formil diperoleh di Pesantren As-syafi’iyah Jatiwaringin dan juga di Pesantren Darul Al-hidayah As-saefillah Rangkasbitung Banten pimpinan KH. Saefullah Taftazani.



Ketua TPA : M. Ridwan S.Kom

Berprofesi dibidang perbankan khususnya di bidang Teknologi Informasi & aktif juga mengajar di Pesantren Al-akhyar & Majlis Taklim Darus Syifa.
Pendidikan sarjana diperoleh di STMIK Jakarta, (yang salah satu alumninya yaitu Sdr. Ir Tifatul Semibiring Presiden PKS & Mentri Kom Info).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar